Jelang Libur Lebaran, Dinporapar Lakukan Pemantauan Obyek Wisata
PURBALINGGA – Beberapa obyek wisata di Purbalingga tengah berbenah dan menyiapkan diri menyambut wisatawan pada periode libur Idul Fitri1444 H. Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Dinporapar) Kabupaten Purbalingga melaksanakan kegiatan pemantuan daya tarik wisata, Senin (10/04). Obyek wisata yang dipantau antara lain Taman Wisata Pendidikan Purbasari Pancuran Mas, Sanggaluri Park(Taman Reptil) dan Owabong Water Park.
Sekretaris Dinporapar Sukirto Hadi mengatakan, “sesuai dengan arahan presiden bahwa mudik yang aman, nyaman dan menyenangkan,” kata Sukirto. Ia menerangkan bahwa obyek wisata harus dikelola dengan baik agar menyenangkan bagi wisatawan serta obyek wisata yang sudah bagus agar lebih diperbagus lagi. Sehingga di saat libur lebaran nanti, para wisatawan merasakan sapta pesona saat berkunjung ke obyek wisata.
Sukirto berharap agar kunjungan wisatawan ke obyek wisata di Purbalingga meningkat selama periode libur lebaran 1444 H. Ia juga berpesan kepada setiap pengelola obyek wisata agar wahana yang memiliki risiko agar dipastikan keamanannya bagi pengunjung.
Kegiatan pemantauan didampingi oleh Sub Koordinator Bidang Pariwisata yang melakukan pengecekan persiapan daya tarik wisata menghadapi libur idul fitri 1444 H kepada para pengelola obyek wisata yaitu Junjung SE (Direktur TWP Purbasari Pancuran Mas), Bambang Adi (Manajer Sanggaluri Park) dan Abu Suratin (Manajer Owabong Water Park). Sub Koordinator Pengembangan Destinasi dan SDM Pariwisata Ratnawati Dewi SE MSE menyampaikan ada beberapa poin yang dilakukan dalam pemantuan, diantaranya terkait aksesibilitas lokasi, kelayakan wahana, petugas kesehatan dan harga tiket masuk.
Harga tiket masuk di Sanggaluri Park ada perubahan untuk libur lebaran menjadi Rp25.000,-. Harga tiket masuk Owabong Water Park juga mengalami perubahan untuk libur lebaran menjadi sebesar Rp40.000,- periode 19 April – 1 Mei 2023 dan Rp35.000,- periode 2 – 7 Mei 2023. Sedangkan Taman Wisata Purbasari Pancuran Mas tidak ada perubahan harga.
Ayo berwisata ke Purbalingga aja ! Salam Purbalingga Memikat !!