Sambut Libur Hari Raya Idul Fitri 1444 H, Objek Wisata di Purbalingga Tambah Wahana Baru

PURBALINGGA – Momen libur lebaran yang sebentar lagi tiba dimanfaatkan dengan baik oleh pengelola objek wisata untuk berbenah diri dan menambah wahana baru. Libur lebaran menjadi waktu tepat bagi objek wisata untuk menaikkan angka kunjungan. Terkini, Goa Lawa Purbalingga (Golaga) menambah 2 wahana baru yaitu Sky Line dan Dokar Kelelawar. Wahana baru tersebut dipersiapkan khusus untuk menyambut wisatawan libur lebaran yang berkunjung ke Golaga.

Dlas Serang juga tengah menyiapkan 2 wahana baru. Wahana tersebut yaitu Dlas Zoo yang berisi beragam hewan berukuran mini(kecil) serta wahana perosotan pelangi. “Dlas Zoo nantinya berisi hewan-hewan yang berukuran mini dan dapat berinteraksi dengan anak-anak,” ujar Kepala Desa Serang Sugito saat pemantauan persiapan libur lebaran daya tarik wisata oleh Dinporapar Purbalingga, Selasa (11/04).

Di lain tempat, wisata yang kini tengah ramai dikunjungi Banjarandap juga memiliki wahana baru yang bisa wisatawan nikmati saat libur lebaran. Wahana Three Top dan Rumah Balon bisa menjadi pilihan menarik. “Kami prediksi wisatawan yang datang saat libur lebaran mencapai 30.000 pengunjung”, ungkap penuh optimis Ketua Pokdarwis Banjarandap Trio Irama.

Ketiga objek wisata tersebut turut dalam pemantauan persiapan Daya Tarik Wisata menghadapi libur idul Fitri 1444 H oleh Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Purbalingga. Pemantauan dipimpin oleh Sekretaris Dinporapar Sukirto Hadi didampingi Sub Koor Bidang Pariwisata guna memastikan kesiapan objek wisata seperti aksesibilitas lokasi, kelayakan wahana, petugas kesehatan dan harga tiket masuk.

Untuk petugas Kesehatan semua objek wisata sudah bekerja sama dengan puskesmas terdekat dan beberapa tambahan kerja sama dengan Instansi Kesehatan seperti dengan PMI dan Rumah Sakit. Wahana yang di berada objek wisata juga sudah dilakukan pengecekan kelayakan agar wisatawan dapat menikmati dengan rasa aman, nyaman dan menyenangkan.

Harga tiket masuk selama libur lebaran:

Goa Lawa Purbalingga (Golaga) : Rp25.000,- (19 April – 7 Mei 2023)

Desa Wisata Lembah Asri Serang (Dlas Serang) : Rp15.000,- (22 April – 7 Mei 2023)

Banjarandap : Rp3.000,- (harga tetap/normal)

Ayo berwisata ke Purbalingga aja ! Salam Purbalingga Memikat !!

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *