Wakil Bupati Purbalingga Lepas 8 Atlet Paralympic
PURBALINGGA INFO, Wakil Bupati Purbalingga, Dyah Hayuning Pratiwi (tiwi) melepas 8 atlet paralympic dan 4 official untuk bertanding di Pra Pekan Paralympic Provinsi (Pra Pepraprov) Jawa Tengah yang diikuti oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Purbalingga untuk pertama kalinya. Pra Pepraprov akan dilaksanakan selama 3 hari sejak 23-25 November bertempat kota Solo, dan para atlet akan menginap di asrama Haji Donohudan.
Wabup Tiwi mengatakan P emkab Purbalingga sangat mendukung dan mengepresiasi para atlet untuk bertanding di Pra Peprov Jawa Tengah, karena ditengah keterbatasannya memiliki prestasi dan bakat yang luar biasa. Harapannya mereka bisa meraih prestasi terbaiknya dan dapat mengharumkan nama Purbalingga di tingkat Jawa Tengah.
“ Ada 8 atlet yang mewakili Purbalingga yakni 3 atlet bulu tangkis, 1 atlet tenis meja dan 4 atletik, walaupun baru pertama kalinya mengikuti Pra Peprov Jawa Tengah harapannya dapat mendali emas,” kata Tiwi di ruang kerja Wabup, Rabu (22/11). Pada kesempatan itu juga diserahkan bantuan dari Pemkab Purbalingga oleh Wakil Bupati kepada pengurus NPC. Ikut hadir kepala Dinas pemuda olah raga dan pariwisata Kabupaten Purbalingga.
Sedangkan ketua NPC Purbalingga, Budi Handoyo Hardi mengatakan ke delapan altet tersebut terdiri dari 6 tuna rungu wicara (TRW), dan 2 tuna daksa (tidak ada kaki). Untuk cabang atletik akan diturunkan lompat jauh dan lari 100 meter, 200 meter, 400 meter dan 800 meter.
“ Sebenarnya ada dua atlet paralympic Purbalingga yang akan ikut Paralympic tingkat Nasional mewakili Jawa Tengah yakni Tuhirin untuk cabang olahraga (cabor) tolak peluru dan lempar cakram. Yang kedua Surotim untuk cabor renang,” katanya.
Dari data NPC Purbalingga, untuk cabor bulu tangkis akan diikuti oleh Abiyyu Raihan P (12 th), Mohammad Aji (22 th) , Firman Nurkholik (20 th) ketiganya difabel TRW. Cabor tenis meja oleh Agus Prayitno (22 th) penyandang difabel TRW. Cabor lompat jauh dan lari 200 meter oleh Jarwo (24 th) penyandang difabel TRW.
Cabor lompat jauh dan lari 100 meter oleh Rofi Tejakusuma (20 th) penyandang difabel TRW, Cabor lari 200 meter dan 800 meter oleh Tuhirin (25 th) penyandang difabel tuna daksa. Kemudian Cabor lari 200 meter dan 400 meter oleh Surotim (27 th) penyandang difabel tuna daksa. (PI-2)