Wahana 3 Dimensi, Wahana Wisata Baru di Purbalingga

PURBALINGGA, – Wahana 3 Dimensi menjadi salah satu wahana baru di Purbalingga, tepatnya di Taman Usman Janatin. Wahana tersebut merupakan salah satu inovasi dari manajeman Owabong (Objek Wisata Bojongsari) untuk menggaet kunjungan wisata lebih banyak lagi di Purbalingga. Tiket masuk hanya Rp 20 ribu, sangat terjangkau oleh masyarakat umum.

Bupati Purbalingga, Tasdi mengatakan untuk menggaet wisatawan, manajeman pariwisata harus selalu melakukan kreasi dan inovasi, sehingga mampu memancing pengunjung untuk berlibur di tempat wisata tersebut. Dengan banyaknya wisata nantinya akan menjadi alternatif yang menarik bagi pengunjung yang nantinya akan berdampak positif bagi percepatan roda ekonomi masyarakat.

“ Selain itu juga dapat menjadi salah satu sumber pendapatan untuk Pemkab Purbalingga,” kata Tasdi saat kata Bupati Tasdi saat berkunjung ke wahana Perwira Art Museum Taman Usaman Janatin Purbalingga, Minggu (2/6). Kunjungan tersebut juga dalam rangka pantauan tempat wisata pasca lebaran 1438 Hijriyah.

Dengan hadirnya museum Art di Taman Usman Janatin diharapkan para pengunjung semakin banyak dikarenakan keunikannya. Selain itu juga adanya deman selfi yang sedang mewabah dapat mendongkrak peminat untuk berkunjung ke Taman Usaman Janatin sebagai objek wiasta keluarga.

“Seni bagian dari budaya, budaya dapat membentuk karakter anak, oleh karena itu wahana Perwira Art Museum sangat bagus untuk ikut membentuk karakter yang baik untuk anak bangsa,” katanya

Pada kesempatan itu Bupati Tasdi beserta rombongan menyempatkan foto selfi, kemudian Bupati juga melakukan pantauan obyek wisata air Pancuran Ciblon di Bobotsari (Kulon terminal Bobotsari). Pancuran Ciblon mampu menarik minat para pengunjung di wilayah Purbalingga bagian utara, bahkan ada pengunjung yang berasal dari Belik, Randudongkal dan Pemalang.(D/P2)

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *