Peringati Hari Jadi Purbalingga, Dinbudparpora Gelar Pentas Seni

Sejumlah hiburan seni lokal Purbalingga bakal digelar Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olah Raga (Dinbudparpora). Gelaran seni budaya lokal itu, bakal ditampilkan Minggu besok (22/12) dan dipusatkan di GOR Mahesa Jenar Purbalingga.

“Minggu pagi mulai pukul 10.00, kami menggelar pentas seni lokal dengan empat penampil. Kemudian pada Minggu siang ada pentas wayang kulit dalang Rizky (Dalang cilik-red)  dilanjut malam harinya menghadirkan Ki Dalang Marwoto,” ungkap Kepala Bidang Kebudayaan Dinbudparpora, Drs Sri Kuncoro, Sabtu (21/12).

Sri Kuncoro merinci, untuk Gelar Seni Lokal akan diisi pentas Band 45 dari Bobotsari. Band ini, lanjutnya, sempat menjadi jawara pada festival band tingkat Jawa Tengah, belum lama ini. “Mereka juga berkesempatan menjadi band pembuka pada pentas The Changcutters Sabtu (21/12) malam ini,” kata Kuncoro.

Pentas lainnya diisi Hadroh SMP Negeri 1 Purbalingga mulai pukul 13.00 – 14.00. Pengisi acara gelar seni lokal lainnya, yakni penampilan opera tari dari Sanggar Harum Kedungmenjangan dan tari tradisional dari Sanggar Citra Budaya.

Ditempat sama, pada pukul 13.00 juga digelar pentas wayang kulit dalang cilik Rizky Widia Faturrochman. Bocah asal Desa Mewek Purbalingga yang masih duduk di kelas 1 SMP Negeri 1 Purbalingga, pernah menjadi juara 3 dalam ajang Festival Dalang Cilik di Banjarnegara, beberapa waktu lalu.

“Malamnya giliran pentas wayang kulit bersama Ki Marwoto. Tempatnya sama di GOR Mahesa Jenar,” jelasnya.

Terpisah, Kasi Pembinaan Kesenian dan Kebudayaan, Sri Pamekas SPd menambahkan, gelar seni masih akan berlanjut pada Senin, (23/12). Selain seni lokal juga bakal dipentaskan Ketoprak Pesona Budaya dari Kebumen.

“Tahun ini kami memfasilitasi refitalisasi seni budaya pada beberapa sekolah dan sanggar seni. Dua diantaranya akan kami tampilkan Senin (23/12) pagi. Yakni pentas Kuda Lumping dari SMK YPT 2 Purbalingga dan Aplang dari sanggar Sari Ratri Kutasari,” katanya.

Pentas ketoprak Pesona Budaya Kebumen akan dipentaskan pada Senin (23/12) malam. Keduanya masih di pusatkan di GOR Mahesa Jenar Purbalingga.(Humas/Hr)

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *